Demokrat

Demokrat

Domian

Domian

Wahyu Sagala

Wahyu Sagala
Redaksi
Sabtu, 02 Januari 2021, 11:30 WIB
Last Updated 2021-12-21T16:06:59Z
Kesehatan

Ini Organ Tubuh yang Terdampak Virus Corona

Sebagian besar orang hanya tahu COVID-19 menyerang organ paru-paru hingga menyebabkan batuk-batuk dan sesak napas. Akan tetapi, faktanya tak hanya organ paru saja yang terdampak.

Ilustrasi


Ada beberapa organ tubuh lainnya yang juga diserang oleh virus corona. Apa saja itu? Simak penjelasannya lewat ulasan berikut ini.


Dilansir dari Pandemic Talks, berikut adalah kesembilan organ tubuh yang dapat terinfeksi dan juga terkena dampak dari virus corona:


1. Paru-paru

Dari awal penyakit ini muncul, COVID-19 diketahui langsung menyerang organ paru. Hal ini disebabkan oleh sistem kekebalan tubuh yang beraksi menyerang virus. Lalu secara tak sengaja, sistem kekebalan tubuh juga dapat menyerang organ paru.


2. Jantung dan Pembuluh Darah

Virus corona juga dapat menyerang organ jantung dan sel pembuluh darah. Bahkan, virus corona dapat bersembunyi di dalam sel pembuluh darah. Akibatnya, fungsi sel pembuluh darah yang diserang virus corona dapat terganggu.


3. Otak

Sampai saat ini belum ditemukan penelitian pasti yang menyatakan virus corona dapat merusak sistem saraf di otak. Namun, beberapa pasien ditemukan mengidap gejala delirium.


Gejala delirium sendiri merupakan gangguan kesadaran, kognitif (kemampuan berpikir), perhatian, dan persepsi akibat penyakit tertentu. Dokter Sepriani Timurtini Limbong mengatakan, “Sars-Cov-2 bisa menyebabkan respon peradangan di otak, sehingga mengganggu sistem saraf.”


4. Mata


Tidak hanya organ di dalam tubuh, beberapa pasien COVID-19 dilaporkan mengalami peradangan di lapisan mata dan kelopak mata. Kendati begitu, dampak virus corona terhadap mata masih butuh diteliti lebih lanjut.


5. Hidung


COVID-19 juga dapat menyerang saraf penciuman seseorang. Hal inilah yang membuat banyak pasien COVID-19 mengalami gangguan dalam mencium bau atau disebut sebagai anosmia.


6. Liver

Lebih dari 50 persen pasien COVID-19 ditemukan mengalami peningkatan konsentrasi enzim liver. Banyak faktor yang menyebabkan peningkatan enzim liver atau hati.


Beberapa ahli menduga, peningkatan enzim disebabkan oleh penggunaan obat COVID-19 yang berdampak kepada sel liver.


Menanggapi ini, dr. Sepriani menyatakan, “Pada dasarnya obat-obatan apa pun (bukan hanya obat COVID-19), memang dimetabolisme atau diolah oleh hati. Jadi, memang ada dampaknya ke hati, tapi kalau sampai dibilang merusak, tidak juga. Tergantung jenis obat, dosis, dan pemberiannya.”


7. Ginjal


Beberapa penelitian mengatakan COVID-19 dapat langsung menyerang sel ginjal. Tak hanya itu, adanya infeksi berat di seluruh tubuh diyakini menyebabkan pasokan nutrisi dan cairan ke ginjal berkurang hingga menyebabkan kondisi fatal.


8. Saluran Pencernaan


Sebanyak 20 persen pasien COVID-19 dilaporkan memiliki gejala diare. Hal ini juga didukung dari teori yang mengatakan virus corona dapat menginfeksi saluran pencernaan.


9. Kulit


Dampak COVID-19 yang menyerang kulit masih dalam tahap penelitian. Namun, beberapa pasien COVID-19 ditemukan mengalami gejala ruam merah, bentol, dan gatal di kulit.


Dari sembilan dampak COVID-19 di atas, organ tubuh mana yang paling terdampak? Dokter Muhammad Iqbal Ramadhan menjelaskan, yang paling terdampak adalah organ atau saluran pernapasan, yaitu paru-paru. Karena virus corona akan berada di saluran napas, khususnya di paru-paru.


Seseorang yang terkena COVID-19 akan mengalami penumpukan lendir atau dahak yang menyumbat saluran pernapasan.


“Jika sudah tersumbat maka kita tidak bisa bernapas, kemudian saturasi oksigen akan menurun, sehingga akan berdampak ke mana-mana, baik ke otak ataupun ke organ lain,” jelas dr. Iqbal.


Ini Cara Menghindari Komplikasi COVID-19 Agar Tak Makin Parah


COVID-19 dapat menyebabkan komplikasi yang parah apabila pasien memiliki penyakit komorbid atau penyerta. Penyakit komorbid, seperti diabetes, tekanan darah tinggi, kadar kolesterol tinggi, penyakit jantung, atau penyakit kronis lainnya.


Untuk menghindari komplikasi tersebut, dr. Iqbal menyarankan setiap orang agar dapat mengendalikan penyakit penyertanya agar tidak kambuh.


“Jadi kalau penyakit penyertanya juga kambuh, maka gejala infeksi virus corona akan semakin berat. Kemudian perlu meningkatkan sistem kekebalan atau imun tubuh dengan cara makan yang bergizi, tidur cukup 6-8 jam perhari, kemudian suplementasi vitamin dan mineral,” jelasnya.


Dokter Iqbal turut menganjurkan kita untuk mengonsumsi vitamin C, vitamin B, dan vitamin D. Selain itu, berjemurlah setiap hari selama 15-20 menit di pagi hari. Lakukan juga aktivitas fisik seperti olahraga yang bisa meningkatkan sistem imunitas tubuh.



Sumber: Wajib Tahu, Ini Organ Tubuh yang Terdampak Virus Corona