Demokrat

Demokrat

Domian

Domian

Wahyu Sagala

Wahyu Sagala
Kamis, 16 Juni 2022, 09:52 WIB
Last Updated 2022-06-19T02:55:58Z
DaerahPakpak Bharat

PKK Pakpak Bharat Refreshing Kader Kesehatan Desa

Foto bersama usai Refreshing Kader Kesehatan Desa se Kecamatan Salak. (Foto/Kominfo Pakpak Bharat)

PAKPAK BHARAT, Salak - nduma.id

Ketua TP PKK Pakpak Bharat Juniatry Franc Tumanggor mengingatkan kaum ibu agar menjaga semangat dan asa dalam mengurus rumah tangga masing-masing.

Ini dia sampaikan saat memberi pengarahan dalam Refreshing Kader Kesehatan Desa se Kecamatan Salak, Kamis 16 juni 2022 di Aula Puskesmas Salak.

Ketua TP PKK Pakpak Bharat ini memuji atas tingginya animo kader-kader kesehatan desa serta tingginya tingkat kesadaran akan arti penting kesehatan bagi masyarakat itu sendiri.

“Tetap semangat dalam mengurus rumah tangga kita masing-masing, persiapkan anak-anak kita dengan baik, persiapkan segala kebutuhan suami, karena memang itulah tugas kita sebagai ibu,” pesan Ketua TP PKK Pakpak Bharat.

Ketua TP PKK Pakpak Bharat juga mengatakan seorang ibu harus menghadapi banyak dilema dalam kehidupannya, dalam upaya menjaga anak dan keluarganya.

“Kita dituntut banyak hal, dirumah, diluar, terkadang banyak hal dan informasi yang sesungguhnya tidak perlu harus kita terima, anak tidak bagus ibu yang salah, anak mimisan ibu yang salah, giginya berlubang ibu yang salah, anak ingusan ibu juga yang salah, tapi coba kalau anaknya bagus, pintar, berprestasi itu baru kerja si bapak, ini yang kita sering rasakan, akan tetapi kita para ibu yang baik harus tetap semangat ya, jangan putus asa,” pesan dia kemudian.

Refreshing Kader Kesehatan Desa ini terlihat istimewa dengan kehadiran Kepala Perwakilan BKKBN Wilayah Sumatera Utara, Mhd.Irzal, SE, ME.

Dia hadir di Puskesmas Salak dalam lawatannya di Wilayah Kabupaten Pakpak Bharat.

Kepada kader kesehatan yang hadir Dia menjelaskan tugas dan fungsi BKKBN sebagai pengatur dan pengendali pertumbuhan penduduk, pentingnya mengikuti program Keluarga Berencana dalam mempermudah menata rumah tangga, gizi dan kesehatan anak, serta beberapa faktor penyebab stunting diantaranya akibat pola asuh anak yang tidak baik dan sehat.(red)

(Sumber : Kominfo Pakpak Bharat).