SMSI

SMSI
Minggu, 06 November 2022, 17:59 WIB
Last Updated 2022-11-06T10:59:35Z
DekranasdaSiantar

Wali Kota Siantar dan Ketua Dekranasda Bantu Delegasi ke Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah

Foto bersama ketua dekranasda. (Foto /Ari).

Pematang Siantar - nduma.id


Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA bersama Ketua Dekranasda Pematang Siantar H Kusma Erizal Ginting SH memberikan bantuan pribadi kepada delegasi yang akan berangkat mengikuti Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo Provinsi Jawa Tengah, 18-20 November 2022 mendatang. 


Bantuan tersebut diserahkan di acara Semarak Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Pematang Siantar dengan tema Hari Ber-Muhammadiyah, di kawasan Lapangan H Adam Malik, Minggu (6/11/2022) pagi.


Ketua Dekranasda Erizal Ginting mengatakan, ia bersama Wali Kota Susanti merasa ada keterikatan yang mendalam terhadap Muhammadiyah & Aisyiyah.


“Saya bersama ibu Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA secara pribadi memberikan sumbangsih kami untuk perjuangan para delegasi Muhammadiyah dan Aisyiyah yang akan berangkat ke Solo untuk mengikuti Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48," kata Ketua Dekranasda Erizal Ginting.


Ketua Dekranasda dengan wali kota katanya memiliki keterikatan batin sebagai warga Muhammadiyah dan Aisyiyah Pematang Siantar.


Sementara itu, Wali Kota Susanti diwakili Kabag Kesra Setdako Pematang Siantar 

Amri Lahiri Hasibuan SSTP menyampaikan Wali Kota Susanti Dewayani memiliki agenda kenegaraan yang memang tidak dapat ditunda. 


Apalagi hal yang dibicarakan untuk kemajuan dan kemakmuran Kota Pematang Siantar.


"Seyogianya ibu Wali Kota yang juga warga Muhammadiyah ingin hadir dan hatinya di sini," katanya.


Dengan tidak mengurangi ruh perjuangan keummatan, lanjutnya, Wali Kota Susanti mengapresiasi Semarak Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah.


“Muhammadiyah merupakan organisasi keummatan yang berkemajuan, terbukti menjadi kekuatan transformatif terbangunnya tata kehidupan umat yang lebih baik. Untuk itu Pemerintah Kota Pematang Siantar mengajak seluruh elemen yang ada di Muhammadiyah dan Aisyiyah beserta organisasi pemuda dan pemudinya untuk senantiasa berkolaborasi dan bersinergi guna dapat mewujudkan Kota Pematang Siantar yang Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas seperti yang dicita-citakan," sebut Wali Kota Susanti seperti yang disampaikan Kabag Esra Amri Hasibuan.


Rangkaian kegiatan Semarak Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Pematang Siantar dimeriahkan dengan Gerak Jalan Santai, Senam Sang Surya, Penampilan Da’i Cilik, Penampilan siswa-siswi Muhammadiyah se-Kota Pematang Siantar, serta doorprize lucky draw. 


Serta disemarakkan dengan stand produk-produk UMKM Indonesia Bersinar. (Ari).