Iklan Header

Minggu, 04 Desember 2022, 10:45 WIB
Last Updated 2022-12-11T03:47:17Z
budaya PakpakDairiFestival

57 Peserta Ikut Festival Budaya Pakpak di Dairi

Peserta Festival Budaya Pakpak. (Foto/Kominfo Dairi)

DAIRI, Sidikalang – nduma.id


Pengurus Besar Lembaga Kebudayaan Pakpak (PB-LKP) Kabupaten Dairi menyelenggarakan kegiatan festival Tari Pakpak-Lagu Pakpak dan Cipta lagu Pakpak yang diadakan pada Jumat-Sabtu (2-3/12/2022) di Gedung Djauli Manik (Gednas).


Sebanyak 57 Peserta ikut berkompetisi dalam festival itu.


Ketua umum PB-LKP Kabupaten Dairi, Aslim Padang, mengatakan kegiatan bertujuan untuk menggali, melestarikan dan mengembangkan budaya Pakpak.


Dikatakannya kegiatan ini juga untuk menghindari kenakalan remaja dan masyarakat seperti narkoba dll.


“Kita liat semua gembira dan bersukacita dalam kegiatan ini. festival ini diikuti 57 Peserta yang terdiri dari 21 lomba cipta lagu, 21 vokal suara dan 15 tim tari,” tutur Aslim.


Aslim berharap kepada Pemerintah Kabupaten Dairi agar kegiatan ini terus didukung sehingga para pemuda dan pelaku seni semakin bergairah demi pengembangan seni budaya Pakpak


“Kita berharap Pemerintah terus mendukung kita seperti kegiatan kali ini, karena nantinya kita rencanakan event ini menjadi agenda tahunan karena kita melihat antusias yang luar biasa dari masyarakat. Selain itu, kami juga berharap kepada peserta jangan bosan untuk berlatih sebab ini adalah salah satu menambah gairah dalam pengembangan budaya,” ujarnya, Sabtu (3/12/2022).


Kehadiran tokoh masyarakat Pakpak juga sangat luar biasa dalam acara itu.


Festival dibuka resmi oleh Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Berutu yang diwakili oleh Kepala Kesbangpol, Mahadi Kudadiri, Jumat 2 Desember 2022 di Gedung Nasional.


Mahadi Kudadiri mengatakan bahwa atas nama Pemerintah Kabupaten Dairi khususnya Bupati Dairi, Dr. Eddy Keleng Ate Berutu siap membantu seluruh program-program yang dilakukan oleh PB-LKP Kabupaten Dairi, sehingga kebudayaan Pakpak khususnya di bidang Senin tari, vokal suara dan Cipta lagu Pakpak dapat dilestarikan


“Pemerintah siap hadir dan mendukung acara ini karena seperti visi yang disampaikan Bupati Dairi yaitu mewujudkan Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman,” ucapnya


Penulis : Raden

Editor : Rudi