Penyerahan SK Tim relawan. (Foto/Istimewa). |
Pakpak Bharat - nduma.id
Tim relawan Bobi-Surya Kabupaten Pakpak Bharat siap mendulang suara untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara di Kabupaten Pakpak Bharat.
Di Ketuai Harapan Manik, tim ini siap memperkenalkan kandidatnya dan menawarkan program-program untuk kedepan.
Kepada media Harapan Manik mengaku siap dan akan terus bergerak memenangkan Bobi-Surya.
"Kita tahu, selama kepemimpinan Beliau di masa jabatan sebagai Wali Kota Medan sangat bagus, dan program beliau sangat menyentuh masyarakat pada umumnya, dan kedua, Bobi merupakan menantu mantan Presiden RI Jokowi, kita tahu bahwa Jokowi juga Presiden terbaik di akui Dunia," kata Harapan Manik, Sabtu (9/11/2024).
Menurutnya bimbingan, arahan akan selalu di berikan Jokowi nantinya kepada Bobi-Surya untuk membangun Sumut dan secara khusus Kabupaten Pakpak Bharat.
"Dan itulah yang kita perkenalkan ke masyarakat, agar Bobi-Surya dapat di pilih di kabupaten Pakpak Bharat," pungkas Harapan Manik.
Penulis : Sondang
Redaktur : Rudi