Demokrat

Demokrat

Domian

Domian

Wahyu Sagala

Wahyu Sagala
Redaksi
Kamis, 18 Maret 2021, 05:20 WIB
Last Updated 2021-12-21T16:06:28Z
Olahraga

Liga Champions : Munchen dan Chelsea mulus ke perempat final

"Ziyech dkk merayakan gol pertama saat melawan Atletico di Stamford Bridge, Kamis dini hari (18/3) - Sumber foto Twitter @iF2is"

Dua tempat yang tersisa di posisi perempat final UCL dipastikan milik Chelsea FC dan Bayern Munchen setela kedua tim memainkan leg kedua mereka di markas, Kamis dini hari (18/3). 

Chelsea FC menang atas Atletico Madrid dengan skor 2-0 (Agg 3-0). Sementara Bayern Munchen yang sudah diatas angin tetap menang pada leg kedua atas Lazio dengan skor 2-1  (Agg 6-2) . 

Total tim yang sudah mengisi tempat 8 besar adalah 

- Liverpool (Inggris)

- Manchester City (Inggris)

- Chelsea FC (Inggris) 

- PSG (Prancis)

- Bayern Munchen (Jerman) 

- Borussia Dortmund (Jerman)

- FC Porto (Portugal)

- Real Madrid (Spanyol).


Chelsea FC vs Atletico Madrid 

Chelsea yang sudah membawa satu gol saat bertandang ke markas Atletico Madrid tampil dengan penuh percaya diri. Bermain dengan menguasai bola hampir 70 persen membuat Atletico sulit untuk membalikkan keadaan. 

Bermain di Stamford Bridge, Chelsea membuka keunggulan di menit 34 melalui Hakim Ziyech setelah mendapat assist dari Werner melalui skema serangan balik. Skor 1-0 hingga peluit turun minum dibunyikan. 

Memasuki babak kedua, peluang terus diciptakan Chelsea namun sayang tidak menghasilkan gol, Atletico Madrid terpaksa bermain dengan 10 pemain setelah Savic diganjar kartu merah akibat bertengkar dengan Rudiger di menit 82.

Gol Kedua Chelsea satu menit jelang tambahan waktu yang diberikan wasit lima menit berakhir. Emerson yang baru masuk langsung berhasil memanfaatkan situasi lengah pemain belakang Atletico setelah mendapat asssist dari Pulisic. Skor 2-0 menutup pertandingan. Chelsea menang dengan Aggregat 3-0.


Bayern Munchen vs Lazio 

Bermain cukup ketat dengan serangan yang bergantian diciptakan kedua tim, terutama Lazio yang ingin mengejar ketertinggalan melalui peluang Savic namun belum dapat dikonversikan menjadi gol. 

Bermain di Allianz Arena, Munchen membuka keunggulan melalui penalti yang dituntaskan Lewandowski di menit 33 setelah sebelumnya Muriqi pemain Lazio membuat pelanggaran di area terlarang. Skor 1-0 menutup babak pertama. 

Gol kedua Munchen tercipta pada menit 73 setelah Alaba memberi umpan terobosan berhasil diselesaikan melalui sepakan kaki kanan Choup-Moting. 

Gol hiburan juga diciptakan Lazio di menit 82 setelah sundulan Marco Parolo dari jarak yang sangat dekat ke sudut kanan bawah. Assist oleh Andreas Pereira dengan umpan silang melalui situasi bola mati.

Skor 2-1 menutup akhir laga, Munchen menang dengan Aggregat 6-2.

(Rahman Hidayat)