Demokrat

Demokrat

Domian

Domian

Wahyu Sagala

Wahyu Sagala
Rabu, 24 Mei 2023, 18:44 WIB
Last Updated 2023-05-24T11:44:21Z
KaroPelantikan

Rianto Ginting Pimpin PABDESI Karo Periode 2023-2029

Prosesi pelantikan. (Foto/Rossi).

KARO, Kabanjahe - nduma.id


Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kabupaten Karo periode 2023 - 2029 dilantik, Selasa, 23 Mei 2023.


Pelantikan itu di gelar di Gedung Pendopo Rumah Dinas Bupati Karo jalan Veteran Kabanjahe Kabupaten Karo.


Ketua PABPDSI terpilih Rianto Ginting menyampaikan apresiasi atas dukungan semua pihak yang sudah mendukung sehingga PABPDSI bisa terbentuk dan dilantik. 


"Ini lah wadah kami untuk berdiskusi, tempat belajar, meningkatkan SDM, mendapatkan informasi dari Pusat, Provinsi yang kami gunakan untuk bekerja sesuai tupoksi BPD," katanya.


Dia berharap kehadiran mereka bisa bermanfaat  bagi masyarakat. 


"Disini kami akan bersama - sama memperjuangkan hak kami dan hak masyarakat sesuai dengan regulasi yang ada," ujarnya.


Kedepannya pihaknya segera akan membentuk kepengurusan 17 Kecamatan di Kabupaten Karo.


"Kami awasi Kepala Desa agar jangan pernah korupsi uang rakyat. Kalau itu terjadi kami juga sebaliknya akan langsung menyerahkan ke penegak hukum," ujarnya.


Acara di buka dengan tarian adat Karo, serta kata sambutan Panitia Pelantikan, dan prosesi pelantikan. 


Bendera Pataka PABPDSI langsung di serahkan oleh Ketua Sumut, OK Hendri Fadlian Karnain SH yang di serahkan melalui Paskibra Kab Karo dan di teruskan kepada Ketua terpilih. 


Ketua Panitia Jago Ginting melalui Sekretaris Panitia Lindung Sinulingga dalam sambutannya menyampaikan, Pertama mengapresiasi telah menerbitkan Perda Kab Karo nomor 2, tahun 2019.


Kedepan di harap program PABPDSI Karo di dukung oleh Pemkab Karo dan DPRD Karo serta seluruh BPD se Tanah Karo.


"Agar lilin kecil yang telah terpancang hari ini di Kabupaten Karo dapat menjadi seribu lilin kecil yang memberikan terang dalam pembangunan Kabupaten Karo melalui Desa masing - masing," ujarnya. 


Penulis : Rossi

Editor : Rudi