![]() |
Wakil Bupati Pakpak Bharat memberikan cinderamata kepada Pembimbing Mahasiswa UNIMED. (Foto/Dok. Kominfo Pakpak Bharat). |
Pakpak Bharat - nduma.id
Sebanyak 857 mahasiswa Universitas Negeri Medan (Unimed) memulai pengabdiannya di Kabupaten Pakpak Bharat melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Bukan sekedar pengabdian, momentum ini juga membawa Asa pembelajaran atas perjumpaan lintas budaya yang kelak akan mengisi masa depan para mahasiswa.
"Selamat datang dan selamat mengabdi di Kabupaten Pakpak Bharat," kata Mutsyuhito Solin dalam sambutannya. Senin (7/7/2025).
Rombongan KKN ini diterima oleh Wakil bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat di aula Bale Sada Arih kantor Bupati Pakpak Bharat.
Mutsyuhito menegaskan pengabdian memang bukan sekadar kata, tapi merupakan jembatan yang menghubungkan teori di bangku kuliah dengan realitas di masyarakat.
Koordinator KKN Unimed, Drs. Zulfan Heri, M.Pd. berharap para mahasiswa nantinya bisa memberikan dampak positif setelah mereka meninggalkan Pakpak Bharat usai melaksanakan KKN.
"Kami serahkan anak-anak kami, 857 orang mahasiswa Universitas Negeri Medan untuk melaksanakan pengabdian mahasiswa di Kabupaten Pakpak Bharat," ujar Zulfan Heri kepada wakil bupati.
Seluruh mahasiswa Unimed dari beberapa Fakultas yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata ini akan disebar di 6 kecamatan dan akan berada di Kabupaten Pakpak Bharat selama 6 Minggu kedepan.
Dikesempatan ini wakil bupati juga menerima sejumlah buku bacaan sumbangan mahasiswa Unimed.
Buku-buku ini nantinya akan menambah koleksi buku bacaan di perpustakaan Kabupaten Pakpak Bharat.
"Anak-anak akan dibekali dengan atribut dan ID Card untuk memudahkan pengenalan di lapangan. Mohon bimbingannya untuk anak-anak ini," sebut Zulfan.
Penulis : Real
Redaktur : Rudi